Penanaman Sejuta Pohon

Info Fakultas

Jumat (16/3), Fakultas Hukum Unpatti bekerja sama dengan bank Panin cabang Ambon dan TNI DENZIPUR 5 bersama-sama melakukan penanaman anakan pohon Trembesi di lingkungan Fakultas Hukum Unpatti. Anakan pohon Trembesi yang berjumlah 100 pohon ini disumbangkan oleh bank Panin kepada Fakultas Hukum Unpatti, sebagai bentuk Program Penanaman Sejuta Pohon yang sedang digalangkan.

Selain penanaman di lingkungan Fakultas Hukum, penananam juga dilakukan di sekitar area Masjid yang tidak jauh dari gedung Fakultas Hukum Unpatti.

Nama latin pohon trembesi ini adalah Samanea Saman (Rain Tree). Pohon ini aslinya hidup di Amerika Selatan dan sekarang secara natural juga hidup dalam cuaca tropis. Secara natural bisa mencapai pertumbuhan sampai ketinggian 25 meter dan diameter 30 meter.

Disebut Pohon Hujan (Rain Tree) karena air yang sering menetes dari tajuknya yang disebabkan kemampuannya menyerap air tanah yang kuat. Daunnya juga sangat sensitif terhadap cahaya dan menutup secara bersamaan dalam cuaca mendung (ataupun gelap) sehingga air hujan dapat menyentuh tanah langsung melewati lebatnya kanopi pohon ini. Rerumputan juga berwarna lebih hijau dibawah pohon hujan dibandingkan dengan rumput disekelilingnya.

Selain kelebihan diatas ternyata pohon trembesi juga mampu menyerap CO2 puluhan kali dari pohon biasa. Pohon trembesi mampu menyerap 28,5 ton karbondiokasida setiap tahunnya.

Pohon ini memang diperuntukkan bagi ruang publik yang sangat luas seperti taman atau taman, halaman sekolah dan kampus.

Kita berharap penghijauan dan kebersihan di lingkungan Fakultas Hukum harus terus terpelihara dengan baik, sehingga benar-benar asri.

 

Tinggalkan Balasan